Kecelakaan Pesawat China Eastern, Menabrak Bukit dan Terbakar

RAKYAT MERDEKA – Pesawat China Eastern diberitakan jatuh di Guangxi, China barat daya. Jatuhnya pesawat tersebut menyebabkan gunung terbakar, pda Senin (21/3) waktu setempat.

Pesawat Boeing 737 ini jatuh di pedesaan dekat kota Wuzhou, wilayah Guangxi.

“Pesawat Boeing 737 China Eastern Airlines yang membawa 133 orang telah jatuh di daerah Teng, Wuzhou, Guangxi, dan menyebabkan kebakaran gunung,” demikian laporan CCTV, dilansir dari AFP, yang mengutip biro manajemen darurat Guanxi.

Laporan tersebut menyatakan, tim penyelamat kini tengah dikerahkan ke tempat kejadian.

Dilaporkan dari media lokal, penerbangan China Eastern MU5735 tidak tiba di kota tujuan yang dijadwalkan di Guangzhou, usai lepas landas dari kota Kunming tak berselang lama setelah pukul 13.00 siang (0500 GMT)

Laporan Saksi Mata

Salah satu saksi mata yang berada di pedesaan dekat Kota Wuzhou mengungkapkan, detik-detik kecelakaan pesawat China Eastern Airlines di Provinsi Guangxi, Senin (21/3) waktu setempat.

Dikutip dari media lokal via AFP, salah satu penduduk desa mengatakan, pesawat jenis Boeing 737 itu jatuh ke perbukitan.

TERBAKAR Hebat! Viral Video Diduga Pesawat Eastern Airlines Bawa 133  Penumpang Jatuh di China - Tribunnewsmaker.com

Setelah menghantam bukit-bukit itu, pesawat bernomor MU5735 langsung meledak sehingga menyebabkan kebakaran hutan.

“Lokasi tepat kecelakaan berada di Pedesaan Langna di daerah Teng,” ujar salah satu pejabat desa kepada AFP.

Diketahui pesawat tersebut membawa 132 orang penumpang. Dengan rinciannya, 123 penumpang dan sembilan awak di dalam pesawat yang menjadi korban kecelakaan tersebut.

Hingga saat ini belum ada laporan mengenai jumlah korban tewas.

Salah satu pengguna Twitter, mengupload video yang terlihat menunjukkan bukit terbakar. Terlihat api yang menyala-nyala serta asap hitam terlihat membumbung.

“China Eastern Airline, Boeing 737 yang mengangkut 133 penumpang, kecelakaan di Guangxi. Dilaporkan menabrak perbukitan, api terlihat di lokasi kejadian. Penyebab kejadian belum diketahui,” tulis akun @MUBreaking, pada Senin (21/3).

 

Related posts