Rakyat Merdeka — Seekor kucing selamatkan dari kebakaran hingga tak sadarkan diri setelah seorang petugas pemadam kebakaran menyelamatkannya menggunakan metode CPR (Cardiopulmonary Resuscitation).
Menyadur dari laman Sky News, pada Rabu (17/3/2021) insiden tersebut dilaporkan di kota Montebello Vicentino, dekat Kota Verona, Italia.
Aksi petugas penyelamatan seekor kucing tersebut diabadikan dalam sebuah video dan beredar luas di media sosial.
Dalam video tersebut menunjukkan seekor kucing betina menerima kompresi dada dan oksigen dari masker khusus oleh seorang petugas pemadam kebakaran.
Video aksi heroik tersebut dimulai dengan suasana di sekitar tempat kejadian yang tertutup asap tebal sehingga tapak gelap.
Saat kamera bergerak ke luar dari kepulan asap, terlihat kucing itu dibawa oleh seorang petugas pemadam kebakaran dan seorang wanita tak dikenal.
Petugas membawa kucing dan wanita tersebut ke sebuah taman yang penuh bunga dengan bangunan yang lebih besar di bagian belakangnya.
Kemudian seorang petugas terlihat menuangkan air ke kaki kucing tersebut dan kemudian petugas pemadam kebakaran lainnya melakukan CPR.
Seorang pekerja darurat terdengar berkata “tunggu, kitty!”.
Selang beberapa saat, kaki kucing berwarna coklat itu terlihat bergerak-gerak, lalu hewan tersebut sadar dengan mengulurkan kaki lainnya.
Laporan menyatakan bahwa kucing itu selamat dari kematian dan bertemu kembali dengan pemilik yang sangat bahagia dan sangat lega.
Video diakhiri dengan petugas pemadam kebakaran menyemprotkan air bagian dalam garasi yang menghitam untuk menjinakkan si jago merah.