Aksi 211 Tidak Hanya Menuntut Pembakar Bendera, Spanduk Anies Sandi Juga Diturunkan

Aksi-211-Tidak-Hanya-Menuntut-Pembakar-Bendera-Spanduk-Anies-Sandi-Juga-Diturunkan

Rakyatmerdeka.co – News Pengunjuk rasa yang menamakan aksi 211, melakukan pawai menuju Istana Negara, Jakarta Pusat. Sebelumnya pengunjuk rasa menunaikan shalat Jumat di Masjid Istiqal. Setelah itu peserta aksi menuju dua lokasi yakni Kantor Kemenpolhukam dan Istana Negara.

Dalam perjalanan menuju Istana Negara peserta aksi melintas jalan Medan Merdeka Timur. Tepatnya didepan Galeri Nasional. Ada sebuah spanduk di atas jembatan penyeberangan orang yang mengundang perhatian massa dengan kalimat ” Siap menangkan Prabowo – Sandi Pilpres 2019 yang terpasang di atas jembatan penyeberangan orang.

” Woy Copot itu, Copot, Copot, teriak massa yang sedang melakukan logmarch sambil menunjuk – nunjuk spanduk tersebut “, dan tidak lama kemudian spanduk tersebut berhasil di turunkan.

Lautan massa yang hadir tampak mengenakan atribut dengan bertuliskan kalimat tauhid, seperti ikat kepala, bendera dan topi.

Aksi massa yang menamakan aksi 211 melakukan protes terhadap adanya pembakaran bendera di Garut Jawa Barat oleh anggota Banser pada peringatan Hari Santri Nasional. Namun dari pihak kepolisian menyatakan bendera yang di bakar adalah bendera Hizbut Tahrir Indonesia ( HTI )

Juru bicara Front Pembela Islam – Slamet Maarif mengungkapkan aksi tersebut meminta pemerintah untuk mengakui bendera yang di bakar di Garut – Jawa Barat ialah bendera tauhid. Dia beralasan bhawa selama ini pemerintah dan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama atau PBNU menyebut bendera tersebut adalah bendera ormas tertentu.

Related posts