Rakyatmerdeka.co – News Amien Rais selaku Ketua Dewan Kehormatan PAN mengakui menghargai Ijtimak Ulama yang sudah merekomendasikan Salim Segaf Aljufri dan Ustaz Abdul Somad, untuk di sandingkan menjadi pendamping Prabowo sebagai Capres dan Cawapres pada pemilu tahun mendatang.
Amien Rais lantas memiliki pandangan dan perbandingan yang berbeda beda dan di nilainya mana yang bisa membawa kemenangan. ” Kedua kandidat saya hormati, namun untuk pilihan yang lebih nendang ada di pilihan Abdul Somad ujar Amien Rais di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (30/7/2018).
Berdasarkan survei yang di lakukan untuk mewakili generasi muda Ustaz Abdul Somad di nilai sebagai salah satu kandidat yang cocok untuk mewakili generasi muda saat ini.
Amien menilai usia Ustaz Abdul Somad yang saat ini berusia kurang lebih 40 tahunan, dan juga Salim Segaf Aljufri tidak kalah atau kurang ulamanya. Namun yang di inginkan senior dan junior yang diinginkan ucap Amien Rais.
Tentang ada nya penolakan Somad, Amien mengungkapkan rencana nya yang akan memberikan teguran, dengan alasan mengapa di berikan kesempatan untuk membenah negara di tolak, itu tidak boleh jelas Amien Rais.
Abdul Somad ialah ahli agama, dan juga sudah lebih bagus dari saya, mudah mudahan beliau ( Abdul Somad ) ada perubahan sikap tentunya, ucap Amien Rais.
Abdul Somad mengaku saat ini ingin fokus di bidang pendidikan dan juga tentu nya dakwah. Dia malahan mendorong Salim Segaf Aljufri untuk maju dalam mendampingi Prabowo.
“Biarlah saya yang mernjadi suluh di tengah kelam, setetes embun di tengah sahara. Tak sungkan berbisik ke Habib Salim, tak segan bersalam ke Jenderal Prabowo,” ujar Somad, Minggu (29/7).
Menurut Somad, Prabowo-Salim Segaf merupakan duet maut. Keduanya juga dinilai Somad seimbang.