Inggris Akan Tetap Jaga Kerja Sama Dengan Indonesia

Inggris Akan Tetap Jaga Kerja Sama Dengan Indonesia

Rakyatmerdeka.co – Berita News, Duta Besar Inggris untuk Indonesia Moazzam Malik menyatakan, Inggris akan tetap menjaga hubungan erat dengan Indonesia, Walaupun referendum memutuskan berpisah dari kawasan politi Uni Eropa.

“Inggris akan terus berkomitmen untuk membangun hubungan erat dengan Indonesia, mitra G20 kami yang sangat berperan penting dalam hal kesejahteraan, keamanan, serta kelanjutan masa depan planet ini,” ungkap Malik dalam konferensi pers di Kedutaan Besar Inggris, Jakarta, Sabtu (25/6/2016).

Malik memberitahukan, pada waktu Perdana Menteri Inggris David Cameron berkunjung ke Jakarta tahun lalu, dan Presiden Joko Widodo ke London pada April tahun ini, kedua negara berkomitmen untuk meningkatkan hubungan dan kerja sama.

Malik menyebutkan, dalam jangka waktu satu tahun ini, kedua negara telah menandantangani tujuh nota kesepahaman atau Mutual of Understanding (MoU) antara lain di bidang pendidikan, inovasi dan penelitian, kerjasama kepolisian, industri kreatif, olahraga, dan kerjasama maritim.

“Ratusan pelaku bisnis dan Indonesia juga terus mempererat kemitraannya,” ucap Malik.

Dia juga mengatakan, jumlah pelajar Indonesia dan yang berkunjung ke Inggris melebihi rekor. Jumlah dosen, guru dan peneliti Inggris dan Indonesia yang bekerjasama juga bertambah.

“Terakhir, pemuka agama Inggris dan Indonesia juga saling berbagi pengetahuan dan pengalaman untuk menjaga toleransi dan pluralism. Seperti yang dikatakan Bu Menlu Retno Marsudi, kami juga akan melanjutkan
pekerjaan,” kata Malik.

Related posts

Leave a Comment