Kecelakaan Tol Cipularang Telan Korban, 3 Penumpang Meninggal 

RAKYAT MERDEKA —  Sebuah bus travel menabrak truk di Tol Cipularang tepatnya berada di KM 99.400, Kecamatan Darangdan, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, pada Minggu (5/6) malam.

Karena kejadian tersebut, tiga penumpang mobil travel meninggal dunia.

Berdasar informasi yang diterima, microbus travel dengan nomor polisi B 87748 AA menabrak truk losbak B 9465 MG yang diketahui sedang berhenti di bahu jalan Tol Cipularang dari Bandung arah Jakarta.

Bripka Rizkiana Irawan selaku petugas PJR Tol Induk Cipularang membenarkan, kecelakaan maut yang terjadi malam tadi.

“Betul, telah terjadi kecelakaan di Tol Cipularang tepatnya di kilometer 99 yang mengarah ke Jakarta, tadi malam,” ujar Irawan, pada Senin (6/6).

Irawan menjelaskan, karena insiden kecelakaan tersebut, ada delapan orang yang menjadi korban. Tiga orang di antara mereka meninggal dunia dan lima orang yang lain mengalami luka-luka.

Kini, semua korban sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Abdul Radjak Purwakarta.

Identitas Korban Meninggal

Para korban meninggal dunia adalay Hizkia Mulyar (33) warga Perum Aneka Elok Blok D 12)13 RT 05/09 Desa Penggilingan, Kecamatan Cakung Jakarta Timur. Imam Hakiki (26) dan Miftahus Sukun (36).

Sementara itu, untuk empat korban luka yaitu Dina Aulawati (24), Nenah Suzanah (50), Eneng Ikrimah Rohwah (37), dan Aditiya Prasetyo (29).

Irawan mengungkapkan, kecelakaan tersebut berawal ketika travel yang dikemudikan oleh Aditya Prasetio (29) dari Bandung mengarah Jakarta dengan membawa 10 penumpang. Ketika itu TKP cuaca hujan dan menyebabkan jalanan licin dan volume kendaraan dalam keadaan padat.

“Diduga travel berkecepatan tinggi sehingga pengemudi kurang antisipasi dan menabrak truk losbak B 9465 MG sedang berhenti di bahu jalan dikemudikan oleh Endang (30),” ujarnya.

Irawan juga mengatakan, karena benturan yang keras itu membuat travel ringsek dengan tiga penumpangnya meninggal dunia seketika di lokasi kejadian.

Saat ini kasus kecelakaan sudah dilimpahkan ke Unit Kecelakaan Satlantas Polres Purwakarta.

Related posts